Rural Tourism
and Recreation
Rural Tourism atau Wisata Pedesaan
merupakan suatu kegiatan pariwisata di wilayah yang menawarkan daya tarik
wisata berupa keseluruhan suasana yang mencerminkan keaslian pedesaan, baik
dari kehidupan, sosial, budaya masyarakat setempat, dan arsitektur bangunan
maupun struktur tata ruang desa yang khas atau kegiatan perekonomian yang unik
dan menarik .
Beberapa
kegiatan/aktifitas yang dikategorikan sebagai bagian dari Rural Tourism, diantaranya :
1.
Touring/tur
merupakan suatu kegiatan perjalanan yang menyenangkan dengan guna untuk
menghibur diri, merelaksasikan diri maupun menambah edukasi, dengan cara
berkeliling menikmati daya tarik yang ditawarkan dalam destinasi tersebut.
Biasanya tur identik dengan menggunakan suatu transportasi. Beberapa kegiatan
yang tergolong dalam tur, diantaranya :
-Hiking
-Menunggang kuda
-Tur bermotor
-Menunggang keledai
-Ski lintas desa
2.
Water Related-activities/wisata air merupakan kegiatan berwisata yang secara
langsung berhubungan/bersentuhan dengan air. Beberapa kegiatan yang tergolong
dalam wisata air yang dapat wisatawan lakukan ketika berada di wisata air,
diantaranya :
-Memancing -Surfing
-Berenang -Speadboat
racing
-Rafting
3.
Aerial activities/wisata
angin merupakan kegiatan berwisata yang memanfaatkan angin sebagai media untuk
mendapatkan pengalaman yang menyenangkan sebagai hiburan. Kegiatan tersebut,
contohnya :
-Menaiki
pesawat ringan -
-Menaiki
pesawat layang dan pesawat tempur
-Menaiki
balon udara
4.
Wisata budaya
merupakan kegiatan perjalanan yang dilakukan
oleh seseorang atau kelompok dengan mengunjungi tempat tertentu untuk tujuan
rekreasi, pengembangan pribadi, atau mempelajari daya tarik budaya dengan
memanfaatkan potensi budaya dari tempat yang dikunjungi tersebut. Untuk dapat
menikmati wisata budaya, wisatawan dapat berkunjung di beberapa tempat, seperti
:
-Situs arkeologi
-Situs arkeologi
-Situs warisan pedesaan
-Perusahaan industri, pertanian atau kerajinan lokal
-Kursus kerajinan
-Kelompok masyarakat desa
5.
Kegiatan
yang berhubungan dengan kesehatan merupakan suatu kegiatan merelaksasikan diri
guna bagi wisatawan untuk mendapatkan kehidupan yang sehat, seperti :
-Fitness
-Kursus bela diri
-Spa dan resor
6.
Passive activities merupakan kegiatan beriwisata
dimana wisatawan tidak perlu melakukan usaha/tenaga yang banyak untuk
mendapatkannya guna merelaksasikan diri dari kepenatan. Contoh dari kegiatan
tersebut, diantaranya :
-Fotografi
-Studi alam : menyaksikan burung-burung
-Menyaksikan pemandangan
7.
Hallmarks event merupakan suatu kegiatan yang
disuguhkan kepada wisatawan dalam setting yang menarik dan menghibur, seperti :
-Festival olahraga desa
-Pertunjukan hasil pertanian
8.
Kegiatan
bisnis merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh wisatawan yang berasal dari
suatu perusahaan/instansi di pedesaan. Contoh dari kegiatan tersebut,
diantaranya :
-Wisata incentive dalam jangka pendek
-Acara konverensi dalam skala kecil
9.
Kegiatan
olahraga meruapakan suatu aktivitas pariwisata yang cukup menguras tenaga dan
menantang adrenalin bagi wisatawan. Untuk menikmati kegiatan ini, wisatawan
dapat menikmatinya dalam ruang alam, seperti panjat tebing. Selain dapat
dinikmati di alam bebas, wisatawan juga dapat menikmatinya dalam modifikasi
yang bagus, seperti bemain tennis, golf, dan sebagainya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar